Deklarasi Relawan Jokowi Kalteng Resmi Terbentuk - Mediapolisi.id
MARKAS BESAR

Deklarasi Relawan Jokowi Kalteng Resmi Terbentuk

KALTENG, mediapolisi.com – Deklarasi tim relawan akbar pemenangan Jokowi Ma’ruf Amin Kalimantan Tengah resmi terbentuk, Sabtu (15/9/2018). Acara tersebut dilaksanakan di depan Tugu Soekarno.
“Kita disini berkumpul bersatu untuk menyatakan mendukung calon Presiden kita Joko Widodo dan Wakil Presiden KH, Ma’ruf Amin untuk melanjutkan pembangunan kita pada periode lima tahun yang akan datang,” kata Ketua Dewan Pengurus Daerah Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) Junjung Kataruhan saat menyampaikan sambutannya.
Junjung menegaskan, Jokowi dan Ma”ruf Amin seorang pekerja keras serta dua putra terbaik di negeri ini yang mengabdikan dirinya untuk negara Indonesia dua periode pada 2019 hingga 2024.
“Beliau berdua adalah pemimpin bersih, guna melanjutkan cita-cita kita baru menuju Indonesia agar rakyat lebih makmur lagi,” tegasnya.
Junjung menjelaskan, begitu banyaknya fitnah atau serangan negatif terhadap Joko Widodo baik sebagai Presiden RI maupun sebagai pribadi dan keluarga serta memecah  belah persatuan dan kesatuan bangsa.
Para tim relawan Pemenangan Bara JP kalteng siap menyatakan dukungan kepada Jokowi Ma’ruf Amin setelah resmi mendeklarasikannya.
“Kami para insan relawan Jokowi Indonesia menyatakan gerakan dukungan kepada Joko Widodo dan KH, Ma’ruf Amin untuk memuju Indonesia Emas 2025,” tutur Junjung.
Terpisah, M Haris Indra juga selaku tim pemenangan Jokowi Ma’ruf Amin menegaskan, kepemimpinan Jokowi bersama Ma’ruf Amin harus dilanjutkan pada periode kedua ini,” Karena keduanya berhasil pada berbagai bidang, baik masing-masing bidang ataupun diluar bidang,” tegasnya.
Haris berharap, pada kegiatan ini bisa dimengerti oleh masyarakat apa yang dilakukan Jokowi dapat disosialisasikan dengan baik,” agar kita semua bisa tahu, sering digembar-gemborkan diisukan tentang Hoax pak Jokowi tidak benar. Dan apa yang dilakukan oleh badan BJP bapak Junjung agar bisa disosialisasikan ke masyarakat supaya bisa mengerti,” tutupnya.
(Parlin/Handry)

Related posts

Positif Narkoba, Bos SnowBay Ditangkap Polisi

redaksi

Polres Solok Selatan Bongkar Jaringan Narkoba di Lapas Muara Labuh

redaksi

Tim Puslitbang Mabes Polri Kunjungi Polda Banten Optimalisasi Penerapan Sistem ETLE

redaksi

Leave a Comment