Padang Panjang – Jajaran Polres Padang Panjang mendekatkan diri dengan keluarga papa dan miskin di wilayah kota Padang Panjang. Mereka mendapatkan santunan bahan makanan dari keluarga besar kepolisian setempat.
Dibawah pembinaan langsung Kapolres Padang Panjang AKBP Cevi Noval sik, sejumlah perwira bersama Ketua Bhayangkari Padang Panjang dan anggota, sepanjang hari kemarin, menyusuri sejumlah rumah penduduk miskin di kota Padang Panjang untuk menyerahkan santunan sebagai rasa senasib sepenanggungan.

“Intinya dalam memperingati HUT bhayangkara ke 73 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang, jajaran Polres Padang Panjang menunjukan rasa empati terhadap keluarga miskin dan tidak mampu di daerah ini, ” kata AKBP Cevi Noval kemarin.
Ditambahkannya program peduli Polisi terhadap rakyat tak mampu dan miskin ini, menurut Cepi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap NKRI.
Anjangsana keluarga besar Polres Padang Panjang ke rumah rumah rakyat tak mampu ini, termasuk harus melalui daerah persawahan ini mendapat simpati dari warga yang dikunjungi Kapolres bersama rombongan.
Pada umumnya warga yang dilunjungi merasa sangat dihargai atas bantuan dan kunjungan dari keluarga besar Polres Padang Panjang ini.
“Semoga kunjungan dan bantuan dari bapak Kapolres dan rombongan menjadi amalan baik yang akan mendapat ganjaran baik dari Allah SWT, ” kata seorang warga yang menerima bantuan sembako tersebut. (awe)