Belawan, mediapolisi.com – Selama 3 hari dalam pencarian akhirnya mayat Rizky Pratama yang tenggelam di Pantai Cemol, Sungai Belawan, Dusun IV Desa Klambir, Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang , akhirnya ditemukan setelah pencarian memasuki hari ketiga.
“Mayat korban yang tenggelam di Sungai Belawan Dusun IV Desa Klambir, Minggu lalu, sudah ditemukan dalam keadaan posisi telungkup di pinggir Sungai Belawan, Dusun 5, Desa Seibaharu, Kecamatan Hamparan Perak sekira pukul 08.00 WIB,” kata Kapolsek Hamparan Perak, AKP Azharuddin kepada wartawan Selasa (27/08/2019).

Tim Reskrim Polsek Hamparan Perak yang melakukan olah TKP, tidak ada menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban dan ditambahkan keterangan dari sejumlah saksi bahwa korban hanyut pada hari Minggu 25 Agustus 2019 siang di Sungai Belawan Desa Klambir Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang.
Selanjutnya tim menyarankan kepada pihak keluarga untuk dilakukan outopsi terhadap mayat, namun dari pihak keluarga korban menolak dan bermohon untuk tidak dilakukan outopsi dan membuat surat pernyataan.
Anak pertama pasangan Sumantri (35) dan Mullia (34) warga Dusun III Desa Selemak disemayamkan di rumah duka.( P.Sitorus )