Kapolres Padangsidimpuan Bagi-bagi Takjil Berbuka Puasa - Mediapolisi.id
PATROLI

Kapolres Padangsidimpuan Bagi-bagi Takjil Berbuka Puasa

mediapolisi.com, JAKARTA – Kapolres Padangsidimpuan AKBP Hilman Wijaya, SIK, MH beserta Ketua Bhayangkari Cabang Padangsidimpuan Ny Henni Hilman Wijaya melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil berbuka puasa, di pusat Kota Padangsidimpuan, Senin (28/5/2018) sore pukul 17.00 Wib.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakapolres Kompol JW Sijabat, Kabag Ops Kompol Aswat Tarigan, Kabag Ren Kompol HM Dalimunthe, Kasat Sabhara AKP Rudi Siregar, Kasat Reskrim AKP Abdi Abdullah, Kasat Sabhara AKP M. Haris Sihite, Kasat Narkoba AKP CJ. Panjaitan, Kasat Binmas Iptu Arifin, dan personil lainnya.

Kapolres Padangsidimpuan AKBP Hilman Wijaya mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil ini merupakan tradisi berbagi kepada sesama di bulan Suci Ramadhan.

“Kegiatan ini untuk membangun kepercayaan bahwasanya Polri juga memiliki hati untuk dapat berbagi dengan sesama,” Ujar AKBP Hilman.

Dijelaskannya, kegiatan bagi-bagi takjil ini ditujukan kepada para pengemudi roda dua maupun roda tiga bahkan pemakai jalan.

“Kegiatan dilaksanakan sebelum acara berbuka puasa tiba sehingga bagi yang menerima takjil sudah memiliki bekal untuk dibawa kerumahnya,” Ujar Hilman.

(Tata Tanur)
Sumber:kabarpolisi.com

Related posts

Miliki Narkoba, EM Diciduk Satres Narkoba Polresta Tangerang 

redaksi

Kabid Humas Polda Banten, Sosialisasikan Protokol Kesehatan Cegah Covid-19

redaksi

Kapolres Hulu Sungai Tengah di Kalsel Tinjau Lokasi Karhutla

redaksi

Leave a Comment