BENGKALIS, mediapolisi.com – Kapolsek Mandau Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi, S.IK menghadiri acara Dzikir Akbar dalam rangka Perayaan Tahun Baru Islam 1441 Hijriah yang diadakan oleh masyarakat Kota Duri Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis Riau, pada Sabtu (31/08/2019).
Acara yang berlangsung hampir 2 jam tersebut juga dihadiri oleh Camat Mandau Riki Rihardi, S.STP, M.SI, Sekcam Mandau M.Rusydi, S.STP, M.SI, Waka Polsek Mandau AKP Ali Suhud, Kasi Humas dan sejumlah Personil Polsek Mandau.

Acara Dzikir Akbar yang di pimpin oleh Ust. M. Azhar di awali dengan Pembukaan dari Protokol dan di teruskan dengan pembacaan Ayat Suci Al – Qur’an yang di bacakan oleh Amirudin, selanjutnya kata sambutan dari Camat Mandau dan di tutup dengan doa
Dalam sambutannya Camat Mandau mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Mandau beserta rombongan dan juga berterima kasih kepada panitia dan masyarakat yang sudah hadir pada sore hari ini semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua.
” Dengan adanya Dzikir Akbar ini semoga kita semakin dekat dan lebih bertaqwa terhadap Allah SWT, dan yang kita laksanakan pada hari ini semoga mempererat silaturahmi dan kekeluargaan kita baik yang berada diwilayah Mesjid Arafah maupun di Kec.Mandau ” ucapnya.
Selain itu, camat juga menyampaikan bahwa Dzikir Akbar yang dilaksanakan pada hari ini bertujuan untuk Menyongsong Tahun Baru Islam 1441 Hijriah semoga tahun depan nanti lebih baik dari tahun sebelumnya.
Sementara itu melalui Kasi Humas. Aiptu Yarman, Kompol Arvin Hariyadi, S.IK mengatakan bahwa seluruh Giat yang di lakukan oleh Jajaran Polsek Mandau sampai detik ini semata – mata tak lain demi menciptakan suasana Kantibmas dan Keakraban guna mempererat hubungan tali silahturahmi antara Polri dengan Masyarakat serta seluruh Instansi Pemerintahan yang ada di wilayah Kabupaten Bengkalis khususnya di Kota Duri Mandau sekitarnya.
Kapolsek Mandau juga berharap dengan di adakannya kegiatan Zikir Akbar yang dilaksanakan pada Akhir bulan , semoga bisa menjadi penjembatan untuk lebih mempererat lagi tali persaudaraan serta menambah nilai keimanan di dalam diri kita semua ,” tutupnya (Rama)